Manadotopnews.com - Walikota Manado G.S Vecky Lumentut menunjukkan keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) untuk mendukung kejuaraan berska...
Manadotopnews.com - Walikota Manado G.S Vecky Lumentut menunjukkan keseriusan Pemerintah Kota (Pemkot) untuk mendukung kejuaraan berskala Internasional seperti IOXC dengan turun langsung memantau kesiapan panitia dan lokasi, Jumat (6/10) di Kawasan Megamas.
"Walikota sudah menyerahkan seluruhnya ke Kadis Pora Manado untuk segera menyelesaikan persiapan pada malam ini," ucap Ketua MTB Manado, Grece Tielman yang mengcopy pernyataan Walikota sore tadi.
Lanjut Tielman, dirinya yakin malam ini semua persiapan baik itu peserta dan arenanya dipastikan selesai pada malam ini.
"Memang sore ini, arenanya masih ada 1 yang belum selesai, namun saya yakin malam ini semua pasti bisa siap. Yang pastinya kepercayaan yang sudah diberikan Menpora dan Walikota tidak akan pernah saya sia-siakan," katanya.
Di saat bersamaan, Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Olahraga dan Rekreasi di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Hamka Hendra Nur saat dikonfirmasi menyatakan, sampai saat ini peserta ada 160-an dengan 11 negara.
"Saat ini masih ada beberapa peserta yang baru sampai di Indonesia terkhususnya di Manado, plus-minusnya 200-an peserta. Sebenarnya atlet2 dari negara2 eropa akan datang, namun terkendala ada pertandingan juga tingkat internasional di Spanyol," singkatnya yang di dampingi Kadis Pora Kota Manado. (Dany)