Ilustrasi Militan Manadotopnews.com - Militan Abu Sayyaf membabat habis satu peleton pasukan elite Filipina saat akan melakukan penyerb...
Ilustrasi Militan |
Manadotopnews.com - Militan Abu Sayyaf membabat habis satu peleton pasukan elite Filipina saat akan melakukan penyerbuan terhadap kelompok tersebut. Tentara yang tewas akibat sergapan militan Islam garis keras tersebut mencapai 18 orang, empat di antaranya dipenggal.
Hanya 50 tentara yang dilaporkan selamat, mereka berhasil keluar dari sergapan tersebut dalam keadaan penuh luka. Padahal, pasukan yang diterjunkan tidak main-main, mereka adalah pasukan elite, yakni Batalion Khusus Ke-4 dan Batalion Infanteri Ke-44.
Dua batalion tersebut sedang bergerak di Provinsi Basilan untuk membebaskan 18 warga asing yang disandera Abu Sayyaf, 10 di antaranya adalah pelaut asal Indonesia. Dengan kekalahan tersebut, misi pembebasan yang dilakukan selama dua pekan terakhir gagal dilakukan. (*)