Ilustrasi Manadotopnews.com -Pada akhir November 2014, nilai cadangan devisa Indonesia turun menjadi US$ 111,1 miliar. Lebih rend...
Ilustrasi |
Manadotopnews.com-Pada akhir November 2014, nilai cadangan devisa Indonesia turun menjadi US$ 111,1 miliar. Lebih rendah dari posisi bulan sebelumnya US$ 112 miliar.
Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Tirta Segara mengatakan, penurunan cadangan devisa ini dilakukan karena pengeluaran untuk pembayaran utang luar negeri pemerintah, dan penggunaan devisa untuk pengendalian moneter oleh BI.
"Posisi cadangan devisa per akhir November 2014 dapat membiayai 6,6 bulan impor atau 6,4 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar 3 bulan impor," tutur Tirta.
Tirta mengatakan, level cadangan devisa tersebut mampu mendukung ketahanan sektor eksternal dan menjaga kesinambungan pertumbuhan ekonomi Indonesia ke depan.
Berikut perkembangan cadangan devisa Indonesia sepanjang tahun ini:
- Januari: US$ 100,651 miliar
- Februari: US$ 102,741 miliar
- Maret: US$ 102,6 miliar
- April: US$ 105,6 miliar
- Mei: US$ 107 miliar
- Juni: US$ 107,7 miliar
- Juli: US$ 110,5 miliar
- Agustus: US$ 111,2 miliar
- September: US$ 111,2 miliar
- Oktober: US$ 112 miliar
- November: US$ 111,1 miliar