Gaji ke-13 PNS Sitaro Siap di Realisasikan

Istimewa Sitaro, manadotopnews.com -Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD) Sitaro, Ir Novia Tamaka, kepad...

Istimewa
Sitaro, manadotopnews.com-Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD) Sitaro, Ir Novia Tamaka, kepada wartawan belum lama ini, mengatakan,  Pemerintah Kabupaten (pemkab) Sitaro siap merealisasikan gaji ke-13 kepada seluruh PNS. Untuk itu, saat ini anggaran sebesar Rp8,9 miliar telah menunggu untuk dicairkan begitu proses pembayaran bergulir.

“Pemerintah daerah sudah menyiapkan dana untuk pembayaran gaji 13 kepada seluruh pegawai. Jadi tidak perlu ragu lagi, sebab proses pembayaran sudah akan dilakukan," tandasnya.

Menurut Tamaka, begitu petunjuk teknis (juknis) dari Kementerian Keuangan RI dan edaran Dirjen Perbendaharaan turun, maka pembayaran gaji 13 langsung dilakukan.
Karena itu, ia mengimbau agar seluruh SKPD mulai mempersiapkan dokumen pembayaran gaji 13 ini. Sebab, pihaknya akan langsung memproses dokumen dimaksud begitu proses pencairan sudah berjalan.

Di lain pihak, rencana ini disambut gembira oleh seluruh pegawai di jajaran Pemkab Sitaro. Terlebih, belum lama ini pemerintah baru saja mencairkan rapel selisih gaji baru sebesar enam persen, sehingga mereka merasa begitu diperhatikan tingkat kesejahteraannya. "Kalau memang benar itu patut disyukuri," cetus sebagian PNS

Kecuali itu, PNS yang sudah berkeluarga dan memiliki anak terbilang menjadi pihak yang paling diuntungkan dengan pencairan ini. Sebab sesuai fungsinya, gaji 13 diadakan salah satunya untuk menunjang kebutuhan para PNS dalam membiayai anak mereka yang bersekolah.

"Kebetulan ini tahun ajaran baru jadi banyak pengeluaran untuk keperluan sekolah anak. Jadi, kalau sudah cair gaji ini akan digunakan untuk membiayai itu," tandas seorang PNS yang sudah berkeluarga.

Terkait ini, Bupati Toni Supit SE MM pun berharap para PNS dapat mempergunakan dengan baik gaji 13 yang nantinya dibayarkan. Ia pun meminta para PNS dapat lebih meningkatkan kinerja mereka, sebab berbagai kemudahan sudah diperoleh demi menunjang aktifitas sehari-hari.

"Pembayaran gaji 13 plus rapel selisih kenaikan gaji harus dimaknai sebagai pelecut motivasi untuk bekerja lebih giat. Tingkat kesejahteraan yang diperoleh harus diimbangi dengan kinerja yang maksimal, sehingga tujuan utama untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dapat tercapai," lugas Supit. (*/hm)

COMMENTS

Nama

ADVETORIAL Bisnis Bitung Bolmong Bolmut Bolsel Boltim Covid-19 EKONOMI Gorontalo HEADLINE Hiburan HUKRIM Internasional Kotamobagu Lifestyl LIFESTYLE Manado Minahasa Minsel Minut Mitra Nasional NusaUtara OLAHRAGA P Pemerintahan Pemuda PENDIDIKAN Peristiwa Politik POLITIK dan PEMERINTAHAN S SOSIAL Sosil Tomohon Totabuan ZONAPEREMPUAN
false
ltr
item
manadotopnews: Gaji ke-13 PNS Sitaro Siap di Realisasikan
Gaji ke-13 PNS Sitaro Siap di Realisasikan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEji9tHl3fhOGmQCehNEzPKfXv4MmWA4CJNeS60U72fY8txqUVMTPmQ6LdzrE9C7GIBu_XuQMI1FbhF5dIRS1961TG0J4OOSCVyGl8efib3BqKftNWaFBhNG0ebzzc1WX01itYI8KfzzfICY/s1600/gaji1.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEji9tHl3fhOGmQCehNEzPKfXv4MmWA4CJNeS60U72fY8txqUVMTPmQ6LdzrE9C7GIBu_XuQMI1FbhF5dIRS1961TG0J4OOSCVyGl8efib3BqKftNWaFBhNG0ebzzc1WX01itYI8KfzzfICY/s72-c/gaji1.jpg
manadotopnews
https://www.manadotopnews.com/2014/07/gaji-ke-13-pns-sitaro-siap-di.html
https://www.manadotopnews.com/
http://www.manadotopnews.com/
http://www.manadotopnews.com/2014/07/gaji-ke-13-pns-sitaro-siap-di.html
true
6331908605545001365
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy