9 Warung Makan dan 1 Bengkel di Malalayang Ludes Terbakar/ist Manadotopnews.com - Sabtu, (29/10/2016), pukul 13.00 wita si-Jago Merah k...
9 Warung Makan dan 1 Bengkel di Malalayang Ludes Terbakar/ist |
Manadotopnews.com - Sabtu, (29/10/2016), pukul 13.00 wita si-Jago Merah kembali beraksi. Kali ini bertempat jln R.W Mongisidi , kelurahan Malalayang 1 kec Malalayang Kota Manado, sebanyak 9 warung makan, kios dan 1 bengkel motor ludes dilahap api.
Terinformasi kronologis kejadian, sekitar Pukul 13.00 wita, warga melihat nyala api keluar dari rumah makan "Torang Punya " kemudian merembet membakar beberapa kios yang berada di samping kiri dan kanan warung makan tersebut.
Sebanyak 5 unit pemadam kebakaran pemkot Manado diturunkan kelokasi kejadian, beruntung tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini. Adapun kerugian akibat peristiwa ini diperkirakan ratusan juta rupiah.
Hingga berita diturunkan Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak kepolisian sektor Malalayang. (Asriadi/Shaker)