Steven Gerrard/Ist MTN.com -Kapten Tim Nasional (Timnas) Inggris, Steven Gerrard mengungkapkan bahwa pelatih Inggris sebelum Roy Hodgson...
Steven Gerrard/Ist |
Gerrard sebenarnya pernah menjadi kapten Tiga Singa di bawah arahan Capello, namun itu pun terjadi kala sang kapten utama, Rio Ferdinand dibekap cedera lutut saat menjalani latihan saat mengarungi Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.
Menurut Stevie-sapaan Gerrard- eks pelatih Roma tersebut hanya mempercayainya sebagai seorang pemain bukan sebagai kapten bagi Negerinya sendiri.
“Capello tidak mempercayai saya sebagai kapten nomor satu-nya (di Timnas Inggris), dia mempercayai saya sebagai seorang pemain, hanya sebatas pemain dan hubungan kami tetap baik-baik saja,” ujar Gerrard.
“Pada saat itu ia (Capello) lebih memilih Rio Ferdinand dan John Terry sebagai kapten pertama dan kedua, sedangkan saya ketiga. Ia rasa mereka (Ferdinand dan Terry) dapat memberikan kontribusi yang berbeda kepada tim,” tambahnya.
Itu adalah cerita lama, kini di bawah arahan Hodgson, Gerrard terpilih sebagai kapten Inggris dan mengaku siap untuk mengembang tanggung jawab sebagai seorang yang bertanggung jawab di atas lapangan.
“Roy (Hodgson) percaya kepada saya untuk menjadi kapten. Jujur, saya sangat menikmati peran sebagai kapten utama ketimbang berada di urutan kedua atau ketiga,” lanjut Stevie G, diwartakan SkySports, (7/6).
Sebagai informasi tambahan, saat Hodgson masih menjadi gaffer bagi Liverpool pada musim 2010/2011 ia juga menunjuk Gerrard sebagai kapten The Reds. Maka dari itu wajar bila Hodgson menunjuk Gerrard sebagai kapten Three Lions. (*)